Antologi cerpen “Senjakala” ini menceritakan kisah-kisah penuh makna ketika senja menjelma. Mulai dari mitos yang ada pada cerpen “Di Balik Senja dan Kopi Legit”. Mitos yang masih diyakini oleh kebanyakan orang tua di desa. Dan juga dalam cerita lainnya. Seperti senja yang setia menemani matahari menepi. Seperti itulah aku menantimu kembali. Gambaran kesetiaan dan romansa sepasang kekasih yang terdapat dalam cerpen “Mata Senja Untuk Kekasih”. Begitulah Senjakala, bulatan matahari yang menguning telur dengan semburat jingganya memang selalu menghipnotis para penikmatnya.
Jumlah Halaman | 90 |
Penulis | A. Wildan |
ISBN | 978-623-304-303-8 |
Tahun Terbit | 2023 |
Penerbit | INDOCAMP |
Stok Buku | 0 / |