PERPUSTAKAAN DIGITAL INDONESIA
Tunggu Sebentar...
 


× Home Berita Buku Gratis Buku Koleksi Tentang Kami



Muhammad Cahaya Peradaban

Rasulullah Muhammad saw. adalah pribadi yang perikehidupannya dibaca oleh sekian manusia dari waktu ke waktu. Meskipun kehidupannya telah berlalu 14 abad silam, namun apa yang telah diwariskannya berupa ajaran-ajaran yang bersumber dari Tuhan tetap lestari hingga kini dan diprediksi akan masih terus bertahan hingga tahun-tahun yang akan datang. Hidupnya adalah keteladanan, inspirasi, dan role model bagi umat Islam khususnya dan umat manusia umumnya. Segala sendi kehidupannya adalah keindahan. Sangat tak berlebihan jika keberadaan Sang Rasul adalah kasih sayang bagi semesta alam. Oleh karenanya, membaca dan mempelajari sirah merupakan sebuah keutamaan. Karya Ibn Hazm Al-Andalusi ini merupakan sebuah catatan penting perihal inti sari dari sirah-nya. Buku ini memotret perjalanan hidup Rasulullah saw. dari lahir hingga wafat. Menggunakan narasi yang ringkas, lugas, namun padat, karya sang ulama dari Andalusia ini sangat layak menjadi referensi untuk mengungkap sisi-sisi kehidupan Sang Cahaya peradaban ini.

Detil Buku
Jumlah Halaman xii+388
Penulis Ibn Hazm Al-Andalusi
ISBN 978-602-0753-52-2
Tahun Terbit 2021
Penerbit Forum
Stok Buku 0 /
Kembali